Kegiatan karya bakti merupakan bentuk kepedulian aparat teritorial terhadap desa binaannya dan juga sebagai wahana untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dilakukan Babinsa Koramil 14/Limbangan, Kopka Susilo dan anggota lainnya, dengan membantu pengecoran jalan Desa di Dukuh krajan, Desa Tambahsari, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Minggu 31-03-2019
Anggota Koramil 14/Limbangan melaksanakan karya bakti pengecoran jalan di Dukuh Krajan, Desa Tambahsari bersama perangkat desa serta masyarakat Dukuh krajan sebanyak 50 orang.
Danramil 14/Limbangan, Kapten Arh Asikin mengatakan, TNI akan selalu menjadi penggerak dan pendorong serta membantu masyarakat. Kegiatan karya bakti merupakan salah satu bentuk upaya mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat.
Kepala Desa Tambahsari, Jiman, mewakili warga masyarakat Dukuh Krajan, diakhir kegiatan karya bakti pengecoran jalan desa, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Koramil 14 Limbangan yang telah membantu kegiatan ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H