TEMANGGUNG - Dalam rangka meningkatkan semangat dan menjaga kebugaran fisik, Taruna Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) yang sedang mengikuti Orientasi Lapangan (Orlap) di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Temanggung Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Tengah melaksanakan kegiatan olahraga. Kegiatan dimulai dengan gerakan pemanasan, untuk meminimalisir terjadinya cidera saat melakukan olahraga lari. Sesudah itu, kegiatan dilanjutkan dengan olahraga lari keliling Kota Temanggung, kemudian dilanjutkan dengan push up, sit up dan plank.
Karutan Temanggung, Bapak Andri Lesmano, memberikan apresiasi yang tulus terhadap inisiatif olahraga ini. Beliau menegaskan pentingnya menjaga kebugaran tubuh sebagai modal utama dalam menghadapi tantangan dalam tugas-tugas mereka di masa depan. Olahraga bukan hanya sekadar aktivitas fisik, namun juga memupuk semangat kebersamaan dan kekompakan di antara taruna Poltekip.
"Dengan semangat seperti ini, saya yakin para taruna Poltekip akan siap menghadapi segala situasi yang mungkin terjadi," ujar Andri Lesmano dengan penuh keyakinan. Beliau berharap bahwa melalui kegiatan ini, tidak hanya kebugaran fisik yang terjaga, tetapi juga kualitas mental dan kedisiplinan mereka akan semakin terasah.
Kegiatan lari keliling Kota Temanggung ini tidak hanya menjadi momentum untuk menjaga kondisi fisik, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat hubungan antar Taruna Poltekip serta membangun sikap positif terhadap kedisiplinan dan semangat pantang menyerah dalam menjalani profesi mereka di bidang pemasyarakatan. Semoga kegiatan ini menjadi bekal yang berharga bagi mereka dalam perjalanan karier dan pengabdian mereka di masa yang akan datang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H