Sumenep - Rutan Sumenep kembali meraih hasil yang sangat baik dalam survei pelayanan yang dilaksanakan pada bulan Agustus 2024. Survei ini melibatkan berbagai aspek penilaian, termasuk Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK), Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP), dan Survei Integritas Internal Organisasi.
Hasil survei menunjukkan bahwa Rutan Sumenep memperoleh nilai 99,71 dalam Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK). Ini mencerminkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap integritas dan transparansi layanan yang diberikan oleh Rutan Sumenep, yang diukur dari tanggapan 31 responden pengunjung rutan.
Selain itu, dalam Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP), Rutan Sumenep berhasil meraih nilai 99,46. Angka ini menggambarkan tingkat kepuasan yang sangat tinggi dari para pengunjung terhadap layanan yang diberikan. Survei ini juga melibatkan 31 responden yang merupakan masyarakat pengguna layanan Rutan Sumenep.
Tak hanya itu, survei juga dilakukan terhadap integritas internal organisasi, di mana Rutan Sumenep meraih nilai 98,90. Penilaian ini didasarkan pada tanggapan dari 35 responden yang terdiri dari pegawai Rutan Sumenep. Hasil ini menunjukkan bahwa internal Rutan Sumenep telah membangun budaya kerja yang kuat dan berintegritas, yang menjadi pondasi dalam memberikan pelayanan prima.
Kepala Rutan Sumenep mengapresiasi hasil survei ini dan menyampaikan bahwa pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras seluruh jajaran Rutan Sumenep. "Nilai yang sangat baik ini mencerminkan komitmen kami dalam memberikan pelayanan yang bersih, berkualitas, dan berintegritas. Kami akan terus meningkatkan kinerja dan pelayanan untuk memenuhi harapan masyarakat serta menjunjung tinggi nilai-nilai anti korupsi," ujarnya, Jum'at (30/8/2024).
Dengan pencapaian ini, Rutan Sumenep berkomitmen untuk terus memperbaiki dan menjaga kualitas layanan, serta memastikan bahwa setiap aspek pelayanan yang diberikan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. (Humas Rutan Sumenep)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H