Karutan Sampang, Tri Wibawa Kristiyana dalam sambutannya menekankan pentingnya implementasi masukan dari Menkumham untuk meningkatkan efektivitas kerja dan menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi warga binaan.
"Kami berkomitmen untuk menerapkan setiap saran yang diberikan, agar Rutan Sampang dapat menjadi contoh dalam menjalankan tugasnya," ujar Kepala Rutan.
Dalam kegiatan rapat ini, dibahas mengenai hasil tindak lanjut Kanwil Kemenkumham Jatim terhadap arahan Menkumham, dan melakukan evaluasi terhadap kinerja seluruh pegawai. Setiap poin arahan, dibahas satu-persatu secara rinci. Para pegawai terlibat aktif dalam berdiskusi, berbagi ide, dan merumuskan langkah-langkah konkret untuk merealisasikan tujuan tersebut.
Terakhir, dalam rapat juga dibahas agar Humas terus berinovasi dengan memenuhi target one day one news, dan seluruh tim untuk aktif semua. Dengan diadakannya rapat dinas ini, Rutan Sampang berharap dapat memenuhi harapan Menkumham dan menjadikan rutan sebagai lembaga yang lebih humanis dan profesional.
-Humas Rutan Sampang-
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H