Lihat ke Halaman Asli

Humas Rutan Sampang

Rutan Kelas IIB Sampang

Pererat Silaturahmi Sekaligus Refresing, DWP Rutan Sampang Gelar Pertemuan Rutin di Wisata Santera De Laponte Malang

Diperbarui: 23 September 2024   15:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pererat Silaturahmi Sekaligus Refresing, DWP Rutan Sampang Gelar Pertemuan Rutin di Wisata Santera De Laponte Malang/dokpri

MALANG --- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sampang Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Timur menggelar pertemuan bulanan rutin di lokasi wisata Santera De Laponte, Malang pada hari Minggu (22/09). Kegiatan yang dilaksanakan pada akhir pekan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan solidaritas antaranggota DWP Rutan Sampang.

Pertemuan tersebut dihadiri oleh Ketua DWP Rutan Sampang beserta para anggotanya. Selain membahas agenda rutin organisasi, acara ini juga diisi dengan kegiatan rekreasi bersama yang dirancang untuk menyegarkan pikiran dan memperkuat kekompakan. Para anggota DWP tampak antusias mengikuti setiap sesi kegiatan, mulai dari sesi diskusi hingga tur wisata di kawasan Santera yang terkenal dengan keindahan taman, wahana permainan dan replika bangunan ikonik dari seluruh dunia.

Dalam sambutannya, Ketua DWP Rutan Sampang yaitu Ibu Niken Kartika Wismarini Wibawa menyampaikan pentingnya menjaga kebersamaan dan keharmonisan di antara anggota, terutama dalam mendukung para suami yang bekerja di Rutan Sampang.

"Kebersamaan dan kekuatan mental sangat penting dalam mendampingi para suami yang memiliki tugas berat menjaga ketertiban di Rutan. Melalui kegiatan seperti ini, kita bisa saling menguatkan dan memberikan dukungan moral satu sama lain," ujarnya.

Selain sebagai ajang silaturahmi, pertemuan di Santera ini juga dijadikan momen refreshing bagi seluruh anggota DWP setelah beraktivitas dengan padatnya kegiatan sehari-hari. Lokasi wisata yang sejuk dan penuh dengan pemandangan indah dinilai sangat cocok untuk menyegarkan pikiran. Harapan ke depan, kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkala untuk semakin memperkuat ikatan kekeluargaan DWP Rutan Sampang.

-Humas Rutan Sampang-

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline