Lihat ke Halaman Asli

RUTAN PELAIHARI

Humas Rutan kelas IIB Pelaihari

Diminati Banyak Pembeli, Sae Rutan Pelaihari Sukses Panen Perdana Terong dan Cabai Hijau

Diperbarui: 24 Oktober 2022   17:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Setelah 3 bulan diresmikan, Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Rutan Kelas IIB Pelaihari terus mengalami perkembangan dalam kegiatan pembinaan kemandirian. Perkembangan itu terlihat dari suksesnya kegiatan panen sayur sawi yang telah dilakukan beberapa kali sejak diresmikan.

dokpri

dokpri

dokpri

Hari ini, SAE kembali panen perdana sayur terong dan cabai hijau, Senin(24/10). Panen dipimpin langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Rutan Pelaihari, Rahmad Pijati beserta staf. Pijati mengaku sangat bangga karena panen hari ini melebihi target yang diharapkan.

"Alhamdulillah, berkat bimbingan petugas serta dukungan dari Pemda Tanah Laut dan stakeholder lainnya, pembinaan kemandirian kepada warga binaan melalui SAE membuahkan hasil yang memuaskan", ungkap Pijati.

Kegiatan kemandirian berupa perkebunan dan perikanan aktif dilakukan guna memberikan bekal keterampilan kepada warga binaan untuk diterapkan ketika mereka bebas di masyarakat nanti. Karutan juga menyampaikan bahwa kegiatan SAE ini akan terus dikembangkan melihat potensi lahan kosong yang masih tersedia.

dokpri

dokpri

"Hingga saat ini, kami telah menanam berbagai jenis tanaman dan tinggal menunggu waktu untuk dipanen. Ada bayam, cabe rawit, timun, dan kangkung", terang Pijati.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Rutan Pelaihari tersebut menjelaskan hasil panen kegiatan SAE akan dijual di luar rutan dan akan dimasukkan dalam Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNPB) Ditjenpas Kemenkumham RI.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline