Lihat ke Halaman Asli

Rutan Kelas IIB Magetan

Humas Rutan Kelas IIB Magetan

Mengimplementasikan Ketahanan Pangan, Rutan Magetan Melakukan Budidaya Ikan Lele

Diperbarui: 16 November 2024   15:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Humas Rutan Magetan

MAGETAN - Rutan Kelas IIB Magetan Melaksanakan pembudidayaan ikan lele dan Pemanfaatan 2 kolam di area brandgang pada Kamis (14/11/2024). Sebagai Bagian Ketahanan Pangan Kegiatan Penebaran Bibit ikan ini dilakukan langsung oleh Kepala Rutan Magetan, Ari Rahmanto beserta Jajaran. Budidaya ikan lele ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari program akselerasi yang dicanangkan oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, serta merupakan upaya Rutan Magetan dalam mendukung ketahanan pangan di lingkungan rutan.

Sumber : Humas Rutan Magetan

Budidaya Ikan Lele ini menjadi bagian dari upaya deversifikasi sumber pangan. Ari menyampaikan "Kegiatan budidaya ikan ini bukan hanya memberikan hasil yang bermanfaat bagi pemenuhan kebutuhan pangan rutan, tetapi juga menjadi langkah konkret dalam menciptakan sistem pemasyarakatan yang mendukung Rehabilitasi, pemberdayaan, dan reintegrasi sosial,". Ujar Ari Rahmanto.

Selain itu, Ari juga menambahkan bahwa melalui kegiatan pembinaan ini diharapkan warga binaan ikut berperan dalam menciptakan sumber pangan yang sehat dan terjangkau, yang mendukung ketahanan pangan. "Dengan adanya program ini, diharapkan para Warga Binaan yang ada di Rutan Magetan dapat berperan aktif dalam mendukung ketahanan pangan serta memperoleh keterampilan baru melalui kegiatan budi daya Ikan," jelas Ari.

Sumber : Humas Rutan Magetan

Sebagai bagian dari program pembinaan, Kepala Rutan berharap program budidaya lele ini dapat terus berkembang dan menjadi inspirasi bagi Warga Binaan. " ikan Lele yang di budidayakan ini nantinya akan dirawat oleh Warga Binaan sebagai bagian dari proses pembinaan mereka. Harapan kami, hasil panen dapat memberikan manfaat yang nyata bagi mereka serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya ketahanan pangan di lingkungan Rutan," tutup Ari Rahmanto. (Humas Rutan Magetan)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline