Lihat ke Halaman Asli

Tingkatkan Keterampilan Warga Binaan, Kasubsi Yantah Rutan Kebumen Buka Pelatihan Pembuatan Komposit

Diperbarui: 16 Juni 2023   09:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber:humasrumen

Kebumen- Kasubsi Pelayanan Tahanan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kebumen Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah membuka kegiatan pelatihan pembuatan Komposit Sabut Kelapa dan Cocomesh Jaring Sabut Kelapa, Kamis (15/06/2023).


Bekerjasama dengan PT Kebumen Agrococo Sidorejo, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka bersinergi dalam program kerja Pemberdayaan Ekonomi masyarakat, yang dilakukan secara pentahelix antar Kementerian, Organisasi, masyarakat dan Media, guna mencapai hasil yang optimal, oleh sebab itu melalui DPP HIPMIKINDO, PT Agrococo Kebumen melakukan Rencana Aksi pemberdayaan ekonomi di lapas khususnya Rutan Kelas IIB Kebumen.


Kasubsi Pelayanan Tahanan Rutan Kelas IIB Kebumen, Anas Syaefudin menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap kegiatan ini kedepannya dapat meningkatkan keterampilan warga binaan.


" Saya harap warga binaan bisa meningkatkan keterampilan mereka melalui kegiatan ini, kedepannya kami juga akan menambah warga binaan yang mengikuti pembinaan kemandirian ini. Pesan saya dalam kegiatan ini yang harus dijaga adalah keamanan dan ketertiban serta kebersihan baik itu sebelum kegiatan maupun sesudah kegiatan" Tegasnya.


Terakhir Anas juga menyampaikan kontrak kerjasama dalam rangka kegiatan ini juga akan berlangsung sampai tahun 2030. Selain untuk memenuhi PNBP, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mengikuti kegiatan ini pun akan mendapatkan premi.


Serat sabut kelapa alami sendiri merupakan bahan yang ramah lingkungan yang terbukti menjadi penguat yang baik untuk polimer matriks, mengurangi kepadatannya dan harga matriks yang dihasilkan. Oleh sebab itu dapat digunakan sebagai komposit dan juga dibuat menjadi cocomesh jaring sabut kelapa.

sumber:humasrumen

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline