Lihat ke Halaman Asli

Rutan Jepara

KumhamPasti

Persiapan Jelang Natal dan Tahun Baru, Rutan Jepara Gelar Apel Siaga

Diperbarui: 23 Desember 2022   14:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber: dokpri

Jepara- menjelang Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023, Rutan Jepara menggelar apel siaga di aula Rutan jepara, Jum'at (23/12).


Apel siaga ini dilakuakn untuk mempersiapkan para pegawai untuk selalu siaga dan waspada menjelang Natal dan Tahun Baru nanti.


Dalam apel siaga tersebut, Kepala Rutan Jepara yang bertindak sebagai pembina apel , menyampaikan beberapa poin penting dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru. Poin penting tersebut berkaitan dengan pengamanan menjelang Natal dan Tahun Baru.


Seperti meningkatkan pengamanan dan kewaspadaan selama 24 jam dengan memperbantukan petugas staf dan piket, melakukan koordinasi dengan Polri, TNI, Pemadam Kebakaran dan BPBD untuk membantu pelaksanaan Pengamanan Natal dan Tahun Baru.

Selain itu juga beliau mengingatkan untuk melakukan penggeledahan barang dan badan kepada pengunjung maupun pihak luar yang akan masuk ke dalam Rutan.


"Tugas pengamanan ini tidak hanya menjadi tanggung Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Jepara, tetapi juga menjadi tanggung semua pegawai Rutan Jepara termasuk pegawai yang ditempatkan si bagian staf" ujar beliau.


Beliau kembali menekankan bahwa keamanan dan ketertiban di dalam Rutan Jeara bukan hanya menjadi tanggung jawab petugas regu jaga atau pengamanan tetapi juga semua pegawai Rutan Jepara.


Apel siaga ini menunjukkan komitmen Rutan Jepara dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru 2023 nanti. Dengan adanya apel siaga ini diharapkan para pegawai Rutan Jepara selalu siap dan siaga menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Rutan Jepara.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline