Lihat ke Halaman Asli

Rustian Al Ansori

TERVERIFIKASI

Pernah bekerja sebagai Jurnalis Radio, Humas Pemerintah, Pustakawan dan sekarang menulis di Kompasiana

Semangkuk Mie Kehilangan Rasa

Diperbarui: 17 November 2023   22:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi (dokpri)

Setelah terhidang dibiarkan di telan angin
Rasa telah berubah menjadi aroma menyebar hingga ke sudut-sudut malam yang membatin
Mengapa ditinggalkan sendirian?
Banyak orang ingin merasakan

Sekawanan kunang-kunang kelaparan
Tidak merasakan apa-apa hanya hampa
Mereka tidak menemukan kepuasan
Setelah banyak hidangan yang rasakan

Melahirkan kecurigaan dari sikap yang canggung
Mata-mata mengantuk mulai cekung
Tidak berani menyentuh
Seluruh perut mereka mengeluh

Malam menguatkan kecurigaan
Jangan-jangan semangkuk racun
Tidak berani menyentuh apa lagi menelan
Mereka sudah mulai pikun

Sungailiat, 17 November 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline