Sudah memasuki Ramadan tapi masih rindu
telah kucari, kepada siapa rinduku?
di atas sajadah tak kutemu
semakin rindu
yang dibawa angin malam
menyusup jauh ke dalam
di ruang yang diam
Ramadan dalam sendiri
bukan menyendiri
tapi tidak ada lagi sajadah panjang
kita terpaksa merenggang
aku memilih sendiri
di rumah yang sepi
merenung hari-hari tersakiti
kapan diakhiri?
Malam Ramadan
yang tak lagi kulewati
Jalan Ramadan
ditaburi kerikil sunyi
aku memandang jalan Ramadan
di balik jendela rumah aku sendirian
memilih lepas dari ketakutan
di rumah kudapatkan rasa aman
Sungailiat, 26 Agustus 2020
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI