Setelah Menteri Agaman Lukman Hakim Saifudin mengumumkan hasil sidang isbat yang memutuskan 1 Ramdhan 1440 H jatuh esok hari (6 Mei 2019), seketika itu pula berkumandang azan Isya di masjid-masjid di Sungailiat, kabupaten Bangka. Sepertinya sedang menunggu keputusan itu, karena setelah Isya dilanjutkan dengan sholat Tarawih.
Sholat Tarawih pertama saya Ramadhan tahun ini di masjid Agung Sungailiat. Ketika tiba di masjid Agung azan masih berkumandang, ratusan jemaah sudah hadir memadati masjid, diantaranya tampak pula Bupati Bangka Mulkan, Wakil Bupati Bangka Syahbudin dan sejumlah pejabat lainnya.
Setelah sholat Isya dengan iman H. Saipul Zohri yang sehari-harinya sebagai Ketua Harian Pengelola Masjid Agung yang juga Ketua Majelis Ulama Indonesia MUI) kabupaten Bangka, Bupati Bangka Mulkan menyampaikan pesan dihadapan jemaah agar ummat Islam di kabupaten Bangka selama Ramdhan memakmurkan masjid mengisinya dengan kegiatan berbagai ibadah.
"Ramadhan adalah penghulu bulan, " kata Mulkan.
Menurutnya, bulan Ramadhan juga merupakan bulan yang agung, karenanya seluruh ummat Islam di dunia selalu menantikan datangnya bulan Ramadhan.
Dikatakannya, bulan Ramadhan bulan yang berkah untuk itu agar memanfaatkannya dengan berbagai kegiatan amaliah.
Semantara itu Ketua Masjid Agung Saipul Zohri kesempatan itu menyampaikan program masjid Agung selama Ramdhan hingga menyiapkan sandal jepit cadangan bila ada jemaah yang kehilangan sandal. Selain bekerjasama dengan RRI Sungailiat menyiarkan acara menjelang berbuka puasa yang diisi dengan ceramah dan pembacaan ayat suci Al Qur'an, juga setiap harinya saat berbuka puasa pihaknya menydiakan makanan untuk 100 orang.
" Untuk berbuka puasanya nanti kita tidak menyediakan nasi kotak, tapi prasmanan," kata Saipul.
Ia mempersilakan masyarakat yang ingin berbuka puasa bersama dan sholat Magrib berjemaah di Masjid Agung Sungailiat.
Kenyamanan para jemaah usai tarawih terasa karena pengamanan dilakukan anggota Polres Bangka dan Satpol PP. Terutama dalam pengaturan lalulintas ketika para jemaah keluar halaman masjid Agung Sungailiat, menuju jalan raya yakni jalan A. Yani Sungailiat sehingga tertib dan aman.
Rustian Al Ansori