Hijau cemara
Tak berubah warna
Setelah lama dipanggang kemarau
Belum sempat melewati waktu
Ketika hujan datang menyelamatkan rindu
Cemara tak jadi mengering diantara gadis remaja menangis tersedu
Setelah berada di pantai gersang
Bersama lelaki yang pergi dengan garang
Setelah ditolak berhubungan
Gadis mempertahan keperawanan