Lihat ke Halaman Asli

Rustan Ibnu Abbas

Penulis, Trainer

Istimewakan Kepribadianmu di Tempat Kerja

Diperbarui: 14 Agustus 2018   07:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

www.shutterstock.com

Kepribadian merupakan pola pikir dan pola sikap yang terpancar dari mindset yang dibangun dari pemahaman tertentu. Membatasi kepribadian hanya sekedar cara berpakaian atau cara berjalan, makan hanya menghilangkan makna hakiki dari kepribadian. 

Kepribadian itu bisa dikembangkan dan mengalami perubahan. Intinya kepribadian menurut psikolog adalah cara beradaptasi menyikapi proses yang terjadi dilingkungan sekitanya.

Inilah yang akan melekat pada diri dan akan terlihat dengan sangat jelas pada setiap aktifitas. Cara berbicara, cara menyikapi sesuatu, cara menyelesaikan masalah sangat berbeda antara satu dengan yang lainnya.

Seseorang bisa menyandarkan kepribadiannya pada norma-norma umum yang berlaku dimasyarakat. Seperti budaya kerja keras, disiplin, jujur, sopan, hormat pada yang tua, bertanggung jawab dsb. 

Sebagian yang lain menempatkan kepribadian sesuai ajaran agama yang dianutnya, sehingga mereka bersikap dan bertindak harus sejalan dengan norma agamanya seperti menyandarkan segala pekerjaan di kantor dengan standar halal dan haram. Dia melakukan sesuai didasarkan oleh ketakwaan.

Pribadi yang istimewa adalah mereka yang senantiasa berkeja dengan baik, sesuai dengan aturan serta taat kepada pemahaman agamanya. sehingga nilai kerja bukan sekedar mendapatkan materi tetapi kepuasan spiritual dengan menjalankan aturan agamanya ditempat dia bekerja.

Kepribadian ini akan lebih bisa dipercaya, tahan banting, bisa diandalkan untuk memajukan perusahaan. Para owner harus merekomendasikan dalam setiap penerimaan karyawan baru agar memperhatikan kriterian kepribadian spiritual religius.

Memang belum ada jaminan mendapatkan orang seperti ini, otomatis perusahaan akan berjalan dengan baik sebab ada 3 kompetensi yang dibutuhkan untuk memajukan perusahaan yaitu Atitude, Skill, Knowledge. Semuanya harus seimbang dan sejalan. Skil bisa diasa, knowledge bisa dipelajari tapi atitude merupakan pembawaan diri yang dipelajari dan dilakukan setiap saat. bad atitude artinya sangat berpengaruh juga ke kinerja perusahaan.

Terus berproses, jadikan diri lebih baik dengan pola pikir dan pola sikap yang baik. Kemudian lihat apa yang terjadi.

Salam SMILE

~Rustan Ibnu Abbas~

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline