Bantul ( MTsN 1 Bantul)__ Panitia classmeeting MTsN 1 Bantul sukses menggelar lomba fashion show Rabu (12 Desember 2024) di halaman depan madrasah setempat. Fashion show yang dimulai pukul 08.00 tersebut mengangkat tema pemanfaatan barang tidak terpakai. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya menjaga lingkungan dan mewujudkan MTsN 1 menuju madrasah adiwiyata.
Para peserta lomba, yang terdiri dari siswa kelas 7 hingga 9, telah mempersiapkan kostum-kostum uniknya yang sebagian besar terinspirasi dari busana ala noni Belanda. Dengan memanfaatkan bahan-bahan bekas seperti kantong plastik dan botol air mineral, mereka berhasil menciptakan karya-karya fashion yang menarik dan penuh imajinasi.
Melalaui kegiatan ini diharapkan dapat mendorong siswa untuk lebih kreatif dan inovatif dalam memanfaatkan barang-barang yang sudah tidak terpakai. Selain itu, lomba fashion show ini juga menjadi ajang bagi siswa untuk menunjukkan bakat dan minat mereka di bidang seni.
Dengan mendaur ulang sampah menjadi karya seni yang bernilai tersebut, siswa MTsN 1 Bantul turut berkontribusi dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. Di Yogyakarta sendiri, sampah menjadi problem yang sangat memprihatinkan. Dari sinilah ide kreatif dari panitia muncul untuk mengadakan lomba fashion show dengan memanfaatkan barang yang sudah tidak ada nilainya. Hal itu seperti dituturkan oleh salah satu panitia yang sekaligus menjadi Yuri dalam lomba tersebut.
" Alhamdulillah lomba fashion show telah berjalan lancar. Kreativitas anak-anak luar biasa dengan mendesain barang tidak terpakai menjadi gaun-gaun yang unik. Melihat kenyataan yang ada di lingkungan sekitar dengan adanya sampah, kami panitia mengambill tema terkait dengan daur ulang sampah," ujar Hanendasari Kusumaningrum pencetus ide dan sekaligus yuri dalam omba tersebut.(nor)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H