Lihat ke Halaman Asli

rusmantara

pegawai

Literasi Kitab: Siswa MTsN 1 Bantul Harus Cerdas dan Barakhlakul Karimah

Diperbarui: 7 Agustus 2024   12:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kepala MTsN 1 Bantu, Sugiyono, S.Pd. foto:suprihaikal

Bantul (MTsN 1 Bantul)---Kegiatan literasi kitab MTsN 1 Bantul bertujuan untuk menumbuhkan siswa berakhakul kharimah. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Musola Daarul 'Ilmi, Senin, (5/8/2024) mulai pukul 07.00 hingga 07.40 WIB. Seluruh siswa kelas 7, 8, dan 9 bersama guru, pegawai tumaph ruah di musala tersebut., Kepala Madrasah, Sugiyono, S.Pd. dan Waka Kesiswaan, Syaekhul Fatah, S.Pd., M.Pd. bertindak sebagai.

Dalam kegiatan literasi itu Sugiyono menyampaikan pentingnya akhlak dalam kehidupan dan dalam belajar.

"MTsN 1 Bantul mengupayakan anak-anaknya cerdas. Tidak hanya cerdas tetapi juga mempunyai akhlakul karimah. Tidak hanya sekedar cerdas saja. Tidak sekedar berakhlakul karimah tapi kedua-duanya harus ada yaitu cerdas dan berakhlakul Karimah" tutur Sugiyono.

suasana musala Darul Ilmi foto:suprihaikal

Selain menyampaikan hal tersebut, beliau juga menyampaikan kegiatan adiwiyata madrasah. Kepala madrasah itu menekankan salah satu program adiwiyata madrasah yang telah dimasukkan dalam Kurikulum Operasional Madrasah (KOM). Program tersebut adalah Program Aksi Pungut Sampah yang disingkat Si PUS.

 "Si Pus adalah Aksi Pungut Sampah. Saya tidak mengharapkan ada sampah di lingkungan madrasah. Guru, pegawai, dan siswa harus peduli mengambil sampah yang dijumpai ketika berjalan. Hari ini tidak ada tempat pembuangan sampah di Yogyakarta dan Bantul. Maka MTsN 1 Bantul tidak akan membentuk atau menimbun sampah. Semua kita tidak boleh membentuk sampah" tutur Sugiyono. (sy)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline