Tangerang - Jajaran Rupbasan Kelas I Jakarta Barat dengan antusias mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Akselerasi Corporate University yang dirangkaikan dengan Webinar Nasional bertema "Belajar Tanpa Batas Menuju Indonesia Emas". Kegiatan ini diadakan secara daring dan diikuti oleh seluruh unit Kemenkumham di Indonesia sebagai bagian dari upaya meningkatkan kompetensi dan kualitas pelayanan pada hari rabu (06/11).
Kegiatan diawali dengan pameran pertunjukan dari polteknik pengayoman dan dilanjutkan dengan laporan hasil kinerja BPSDM Hukum dan HAM oleh Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Bapak Razilu.
Dalam sesi pertama, materi Supremasi Hukum dan Kepemimpinan Kelas Dunia dibawakan oleh Wakil Menteri Hukum RI, Bapak Eddy Hiariej, sekaligus membuka acara secara resmi, yang menyampaikan sambutannya mengenai pentingnya peran Corporate University dalam membangun ASN yang unggul dan berdaya saing global.
Eddy Hiariej menekankan Asta cita presiden dan Wakil Predisen pada butir 2, yaitu memperkuat pembangunan Sumber Daya Manusia. Pembangunan SDM unggul adalah kunci untuk menciptakan Kepemimpinan Kelas Dunia. lanjutnya Bapak Eddy Hiariej juga menekankan butir 7 asta cita Presiden dan Wakil Presiden yang berisi Memperkuat Reformasi Politik, Hukum dan Birokrasi, serta memperkuat pencegahan dan pemberantasan korupsi dan narkoba.
Dalam penutupan sambutannya, Eddy Hiariej mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya pengukuhan para coach dan mentor sebagai Langkah strategis dalam upaya akselerasi kompetensi ASN Kementerian Hukum. Pengukuhan coach dan mentor sendiri dikukuhkan oleh Sekretaris Jenderal Hukum dan HAM, Bapak Niko Afinta.