Lihat ke Halaman Asli

Koperasi Rupbasan Palembang adakan Rapat Anggota Tahunan

Diperbarui: 10 April 2023   10:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

RAT Koperasi Rupbasan Palembang

Palembang - Anggota koperasi simpan pinjam Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Palembang menggelat Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun 2023. Bertempat di aula Rupbasan Palembang lantai 2, diikuti oleh seluruh anggota koperasi, (10/04).

Acara ini juga digabung dengan pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU). Rapat ini mengambil momen menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M. Tema RAT kali ini adalah"Meningkatkan Kebersamaan dan Kesejahteraan Anggota."

Rapat dibuka langsung oleh Kepala Rupbasan Palembang, Parulian Hutabarat. Dalam sambutannya Parulian menyampaikan apresiasinya dan mengucapkan selamat atas terselenggaranya RAT 2023 ini. RAT ini sebagai wujud tanggung jawab segenap pengurus koperasi Rupbasan Palembang dalam melaksanakan tugasnya selama periode 2022-2023.

"Segenap Pengurus dan Pengawas telah menunjukkan kinerjanya, kiranya ini menjadi motivasi penambah semangat untuk kita semua dan mohon seluruh anggota mampu memberikan sumbang saran dan dukungan yang bersifat membangun demi kemajuan koperasi Rupbasan Palembang." Ucap Parulian.
Acara kemudian dilanjutkan dengan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) selama satu tahun kepengurusan. LPJ ini disampaikan oleh Mardiana selaku bendahara koperasi. Dalam paparan LPJ ini ada Sisa Hasil Usaha (SHU) yang nantinya akan dibagi rata seluruh anggota koperasi sebagai bekal untuk THR Idul Fitri tahun ini.

Follow IG : @rupbasan_palembang_
FB & Youtube : Rupbasan Palembang
Twitter : @rupbasanplg

CC :
@kemenkumhamri
@kumhamsumsel

#KoperasiPengayoman
#RupbasanPalembang
#RupbasanPalembang_Mantul
#KumhamPasti
#KumhamSumsel

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline