Lihat ke Halaman Asli

Rupbasan Surabaya

Pengadministrasi Umum pada Rupbasan Kelas I Surabaya

Peringati Hari Pengayoman ke-79, Rupbasan Surabaya Turut Berpartisipasi dalam Bakti Sosial Donor Darah

Diperbarui: 8 Agustus 2024   15:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Rupbasan Surabaya

Surabaya - Dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79, Rupbasan Kelas I Surabaya Kanwil Kemenkumham Jatim turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham Jatim, Kamis (8 Agustus 2024).

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Rupbasan Kelas I Surabaya, Endang Purwati beserta 4 (empat) orang perwakilan pegawai.

Acara ini berlangsung dengan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, sejalan dengan tema Hari Pengayoman tahun ini. Partisipasi Rupbasan Kelas I Surabaya dalam kegiatan donor darah ini merupakan salah satu bentuk rasa peduli kepada masyarakat yang membutuhkan darah untuk menjaga kesehatan bahkan hingga menyelamatkan nyawa.

Humas Rupbasan Surabaya

"Sebelum donor darah, dilakukan pemeriksaan kadar hemoglobin dan tekanan darah, jadi terjamin kualitas darahnya," kata Endang. Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim, Heni Yuwono mengapresiasi keikutsertaan Rupbasan Kelas I Surabaya dan seluruh peserta dalam kegiatan ini. Beliau menekankan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari upaya untuk memperkuat tali persaudaraan dan solidaritas antar sesama pegawai Kemenkumham, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang membutuhkan transfusi darah. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline