Lihat ke Halaman Asli

Indonesia Batal Masuk Kalender MotoGP 2017?

Diperbarui: 28 November 2015   05:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kalender MotoGP untuk musim 2016 sudah jelas, tidak ada kejutan besar, namun untuk musim 2017 beberapa negara baru kembali disebutkan menjadi kejutan.

FIM telah menerbitkan kalender MotoGP untuk tahun 2016. Hasilnya adalah seri Indianapolis terlempar keluar, dan diganti dnegan masuknya seri Austria di sirkuit Red Bull Ring.

Musim 2016 akan dimulai pada tanggal 20 Maret di Qatar dan berakhir pada 6 November di Valencia.

Lalu apa kejutan besar MotoGP 2017?

Grand Prix Indonesia?
Banyak pihak luar mengelu-elukan balapan MotoGP ada di Indonesia. Indonesia merupakan pasar terbesar kendaraan roda dua ketiga di dunia setelah India dan China.

Lihat Juga: MK Kashiyama Merek Berkualitas Spare Part Mobil untuk Kampas Rem, Rem Cakram & Rem Tromol Terbaik di Indonesia

Selain itu, Indonesia adalah negara dengan fans yang paling antusias meskipun selama ini tanpa ada Grand Prix MotoGP.

Carmelo Ezpeleta telah datang ke Indonesia mengunjungi beberapa tempat untuk memungkinkan kembalinya Indonesia ke kalender MotoGP. Indonesia pernah menyelenggarakan Grand Prix pad tahun 1996 dan 1997.

Langkah selanjutnya adalah merombak Sirkuit Sentul, karena sirkuit ini harus secara memenuhi syarat sebagai sirkuit balap Internasional.

Sirkuit ini berjarak dua jam dari kota Jakarta. Saat ini, sebagian besar area sirkuit ditumbuhi oleh hutan sekitarnya, aspal juga hancur.

Sekarang pertanyaannya adalah apakah sirkuit ini sudah siap menyambut MotoGP 2017 atau baru akan siap untuk 2018. Tetapi apapun yang terjadi akan tetap ada Grand Prix Indonesia dalam waktu dekat ini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline