Lihat ke Halaman Asli

Rumondang Ernawati Sitohang

Proud Mom. Bahagia itu jika masih bisa traveling, menulis dan bernyanyi

Durian Medan, Rasanya Bukan Kaleng-Kaleng

Diperbarui: 31 Januari 2022   18:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto : Dokumen Pribadi

Tahukah sahabat, bahwa durian Medan sesungguhnya bukan berasal dari Medan? Disebut durian Medan karena Medan adalah ikon provinsi Sumatera Utara. Durian Medan banyak jenisnya, dan semuanya punya ciri khas sendiri.

Ada durian Sidikalang, durian Nias, durian Langkat, durian Siantar, durian Kabanjahe, durian Sibolga, durian Bahorok dan durian Tarutung. Durian Sidikalang bentuknya kecil tapi rasanya manis dan berlapis-lapis. Durian Bahorok rasanya manis dan kental seperti susu. 

Makan durian di Medan tak pernah bikin kantong jebol. Selain rasanya yang bukan kaleng-kaleng, harganya pun bersahabat. Jika kamu hanya memiliki uang pas-pasan maka ada alternatif pusat penjualan durian yaitu  di Simpang  Kuala Medan. Di sepanjang jalan ini banyak pedagang durian. Harganya berkisar sepuluh ribu sampai lima puluh ribu per buah. 

Makan durian di Medan, suasananya kekeluargaan. Selain boleh ditukar bila tidak sesuai, pedagang juga menyediakan air minum gratis. Yuk sempatkan makan durian jika kamu berkunjung ke Sumatera Utara.

Medan, 30 Januari 2022 (21.00)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline