Lihat ke Halaman Asli

Rukhiyah

Masih Belajar

"Video Profil Desa" Perkenalkan Desa Donowarih ke Masyarakat Luas

Diperbarui: 30 Juli 2021   19:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

FOTO: DOKUMENTASI PRIBADI

Desa Donowarih merupakan salah satu desa di Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, yang memiliki potensi luar biasa dari segi hasil bumi maupun pariwisatanya. Oleh karena itu, tim KKN UM memiliki sebuah program kerja yang bertujuan untuk membuat video profil Desa Donowarih untuk memperkenalkan desa dan segala potensinya. Dengan adanya video ini, diharapkan nantinya semakin banyak masyarakat yang mengetahui potensi desa, terutama di bidang pariwisata, sehingga dapat menaikkan kunjungan wisatawan.

FOTO: DOKUMENTASI PRIBADI

            Video profil yang dibuat akan secara detail membahas tentang lanskap desa, potensi hasil bumi dari pertanian dan perkebunan, wisata desa, perkembangan desa, serta potret kehidupan dan aktivitas masyarakat desa setempat. Proses pengumpulan bahan hingga pembuatan video membutuhkan waktu 3 minggu. Tim membutuhkan begitu banyak waktu sebab perlu melakukan observasi dan wawancara langsung kepada penduduk desa dan pemerintah desa. Tim mengambil footage langsung dari Desa Donowarih. Data hasil observasi tersebut akan didukung dengan keterangan dari kepala desa, para petani, dan masyarakat.

FOTO: DOKUMENTASI PRIBADI

            Video yang telah selesai dibuat akan dipublikasikan lewat media sosial Desa Donowarih dan KKN UM Desa Donowarih yaitu Instagram dan Youtube. Pemerintah dan masyarakat setempat menyambut baik dan mendukung program ini. Hal tersebut dibuktikan dengan kesediaan masyarakat dan pemerintah Desa Donowarih untuk diwawancara. Mereka juga menunggu video profil desa untuk segera dapat disebarluaskan.     

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline