Lihat ke Halaman Asli

Masrufah_ihsan

bermanfaat bagi sesama tak perlu harus menunggu waktu yang tepat, selalulah bermanfaat bagi yang lain

Plotagon, Membuat Media Animasi Pembelajaran Bahasa Arab jadi Gampang

Diperbarui: 13 September 2019   21:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

tangkapan layar


Media pembelajaran secara singkat dapat difahami sebagai sarana fisik untuk menyampaikan pembelajaran, dengan tujuan dapat membantu tercapainya kompetensi yang telah ditentukan. keberadaan media tentu sangat penting, karena dengan media tersebut akan membuat siswa lebih semangat dibandingkan hanya terpaku pada modul atau buku pegangan siswa saja.

Salah satu  media yang yang biasa diketahui adalah media gambar dimana dengan gambar tersebut guru dapat menyampaikan pesan tanpa menjelaskan dengan perkataan yang bertele-tele, namun media bergambar juga kadang dianggap kurang efektif bagi  siswa, karena media bergambar termasuk dalam kategori media sederhana, dan untuk materi yang sederhana pula.

Media saat ini yang sangat menarik adalah  media bergambar yangdapat bergerak atau media animasi, menurut Suheri (2006:29) media animasi memiliki kemampuan untuk memaparkan sesuatu yang rumit atau kompleks atau sulit untuk dijelaskan dengan hanya gambar atau kata-kata saja.

Banyak yang bilang bahwa membuat media pembelajaran video animasi sangatlah sulit dan memerlukan keahlian khusus dalam proses pembuatannya, namun diera saat ini sudah banyak aplikasi-aplikasi yang mempermudah kita dalam berkreasi, hanya saja itu tergantung pada diri kita, maukah kita mencari dan mempraktekan apa yang kita ketahui?

Bermula dari saya merasa bingung mau membuat media apa dalam pembelajaran bahasa Arab, yang pada saat itu saya mengajar dikelas VII Mts, media bergambar sebelumnya sudah saya gunakan baik secara fisik maupun di slide PPT, untuk selanjutnya saya ingin membuat media yang lebih menantang buat saya sendiri, singkat cerita dari berbagai aplikasi yang saya coba untuk membuat video animasi yang berbicara dengan bahasa Arab, hanya satu yang membuat saya merasa lebih mudah dalam membuatnya, yaitu Aplikasi Plotagon, aplikasi ini bisa kalian dapatkan secara gratis di play store.

 Dari aplikasi ini kita tidak perlu ribet membuat pemainnya dan juga gerakan yang sesuai, kita hanya memerlukan sedikit tutoriyal saja dalam pengplikasiaanya. Ditulisan ini saya akan share bagaimana cara pengaplikasiannya dalam konteks media video animasi pembelajaran percakapan bahasa Arab, berikut langkah-langkahnya

  • Buka aplikasi plotagon yang telah didownload dari playstore
  • Pilih logo kamera yang ada dibawah, letaknya ditengah
  • Setelah diklik akan ada 2 pilihan antar plots dan charakters, pilih charakters terlebih dahulu untuk membuat pemain animasi dalam video  kita
  • Setelah berhasil membuat karakter klik bagian plots
  • Kemudian klik  + Create New plot
  • Klik logo Acting (logo yang terletak dibagian pertama dari arah kiri)
  • Klik  tulisan "SCENE"
  • Pilih scenes yang ingin kita jadikan baground atau tempat dalam pensyutingan video animasi kita
  • Pilih karakter yang ingin kita jadikan pemain dalam video animasi kita
  • Setelah karakter dipilih, klik logo kamera untuk mengatur kegiatan dalam video animasi
  • Lalu olah sesuai dengan alur yang direncanakan
  • Untuk menambahkan suara  dalam bahasa Arab silahkan klik logo microfon daan rekam suara kita sendiri

Dari beberapa langkah yang telah dipaparkan kita akan bisa dengan gampang membuat media video Animasi, seperti yang telah saya buat dalam video yang telah saya cantumkan di atas.

Media ini sangatlah diperlukan dalam pembelajaran, utamanya pembelajaran bahasa Arab yang memliki stigma kalau pembelajaran bahasa Arab terlalu monoton dan membosankan, dengan media Animasi maka kemungkinan siswa akan fokus terhadap media dan merasa penasaran dalam belajar.

#Salam bagi guru bahasa Arab indonesia

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline