Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Keputusan AFC Untungkan Shin Tae-yong Loloskan Indonesia Pertama Kali ke Piala Asia U-23

Diperbarui: 25 Mei 2023   16:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 (bola.okezone.com)

Tantangan baru dihadapi Indonesia usai menjuarai SEA Games ke-32 Kamboja 2023.

Saat ini euforia sukacita kemenangan sedang dihelat Indonesia U-22 merebut kembali medali emas SEA Games setelah 32 tahun lamanya.

Terakhir kali Indonesia membawa pulang medali emas SEA Games adalah pada tahun 1991. Sebelumnya Indonesia juga pernah yaitu pada tahun 1987. Jadi sudah tiga kali dengan yang sekarang.

Lepas apakah dari ada hubungannya dengan kejayaan Indonesia itu juara SEA Games, AFC (Konfederasi Sepakbola Asia) mengumumkan telah menunjuk Indonesia menjadi salah satu dari 11 tuan rumah penyelenggara Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Selain Indonesia, negara-negara lainnya yang menjadi tuan rumah adalah Vietnam, Thailand, Uzbekistan, Tajikistan, Arab Saudi, Kuwait, Korea Selatan, Yordania, Cina, dan Bahrain.

Semua anggota AFC yang terdiri dari 43 negara akan terbagi kedalam masing-masing grup hasil drawing. Setiap grup ada yang empat atau tiga tim.

Selain penunjukkan ke 11 negara tuan rumah itu pada Rabu (17/5/2023) AFC juga mengumumkan drawing untuk itu akan digelar pada Kamis (25/5/2023).

Nantinya dari Kualifikasi yang dihelat pada 12-18 September 2023 itu akan dihasilkan 15 tim yang mendapatkan tiket ke putaran final yang akan digelar di Qatar.

Mereka adalah 11 tim juara grup ditambah 4 tim runner-up terbaik.

Ditambah dengan Qatar selaku tuan rumah maka di putaran final nantinya akan ada 16 tim.

Ada beberapa keuntungan dari suatu tim yang berstatus sebagai tuan rumah, salah satunya adalah mereka main di rumah sendiri. Jadi dorongan spirit dari suporter tuan rumah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline