Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Diupgrade dari Bek Kanan Jadi Winger, Hasilnya "Mantul"! Fajar Fathur Rahman Bersinar di SEA Games 2023

Diperbarui: 8 Mei 2023   10:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Muhammad Fajar Fathur Rahman (bola.com)

Eksperimen yang dilakukan pelatih Indra Sjafri mengejutkan.

Muhammad Fajar Fathur Rahman bersinar.

Di klubnya Borneo FC, pemain kelahiran Manokwari, 29 Mei 2002 (20) posisinya adalah bek kanan.

Namun berseragam Timnas U-22, Indra Sjafri justru menempatkannya di posisi winger di SEA Games 2023 Kamboja.

Ini hasilnya, pemain nomor punggung 14 itu selalu mencetak gol dari setiap laga.

Di laga perdana, satu dari skor 3-0 atas Timnas Filipina.

Di laga kedua, satu dari skor 5-0 atas Myanmar.

Di laga ketiga, dua dari skor 3-0 atas Timor-Leste.

Yang lebih angot lagi, di laga terakhirnya itu yang digelar di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Minggu (7/5/2023) Fajar bukan saja mencetak dua gol tetapi juga memberikan assist bagi bagi terciptanya gol pertama Indonesia di menit ke-44 oleh Ramadhan Sananta.

Tak ragu, Fathur Rahman layak dinobatkan sebagai man of the match pada laga itu.

Dengan demikian Fathur Rahman menjadi top skorer dengan 4 gol. Disusul oleh Ramadhan Sananta dengan 3 gol, dan Marselino Ferdinan dengan 2 gol.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline