Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Media Vietnam Heran Shin Tae-yong Bawa Sultan ke Piala Asia U-20 2023

Diperbarui: 26 Februari 2023   10:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Skuat Timnas Indonesia U-20 (cnnindonesia.com)

"Shin Tae-yong membuat kejutan dengan membawa Sulthan Zaky ke Uzbekistan," demikian tulis media Vietnam The Thao 247.

Kendati pemilik nama lengkap Sulthan Zaky Pramana itu memang bermain ciamik beberapa waktu yang lalu di Piala AFF U-16 2022 yang lalu.

Pemain kelahiran Makassar, 23 Maret 2006 (16) itu menjadi salah satu pemain kunci dalam mengantarkan Indonesia U-16 menjuarai ajang Piala AFF U-16 2022.

Sulthan Zaky bahkan pemain yang paling tinggi mendapatkan rating di final Piala AFF U-16 2022 melawan Vietnam U-16.

Mulai dari rating tekel sukses, clearance, dan interception. Dengan penilaian 13 22 dan 17.

Namun media tersebut menyebutkan jika adik sepupu dari Asnawi Mangkualam itu masih belum cukup umur untuk mengarungi U-20.

"Zaky merupakan sosok penting di Piala AFF U-16 dengan salah satunya mengalahkan Vietnam di final. Ini kejutan dimana Shin Tae-yong memasukkan satu-satunya punggawa 16 tahun di daftar pemain yang dibawa ke Uzbekistan ke Piala Asia U-20," tulis lanjut media tersebut.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong mengikis 7 pemain yang dipanggil ke TC U-16 sehingga hanya menjadi 23 pemain.

Selain Marselino Ferdinan yang memang tidak diijinkan klubnya KMSK Deinze, keenam pemain lainnya yang dicoret adalah Brandon Scheunemann, Raia Irvanza, Erlangga Setyo, Frezy Al Hudaifi, Arkhan Kaka, dan Barnabas Sobor.

Yang menjadi cikal bakal pencoretan itu adalah penampilan mereka di turnamen mini yang melibatkan selain Indonesia, juga Guatemala, Fiji, dan Selandia Baru itu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline