Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Ketua Umum PSSI Dituntut Mundur, Shin Tae-yong Pasang Badan, Apa Kata Jokowi?

Diperbarui: 14 Oktober 2022   09:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Iwan Bule dan Shin Tae-yong (batam.tribunnews.com)

Para netizen dan sejumlah pihak di Indonesia yang meminta Mochamad Iriawan mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI harus berpikir dua kali lipat untuk menggolkan keinginan tersebut.

Sebagai Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dimintai pertanggungjawaban atas terjadinya musibah Kanjuruhan yang menewaskan lebih dari 131 orang dan sejumlah orang lainnya luka-luka tersebut.

Kesalahan pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mungkin karena pengaturan jadwal Liga 1 yang bermain malam hari yang berpotensi memicu kericuhan antar suporter seperti yang terjadi antara Arema versus Persebaya Surabaya.

Ada juga yang tidak menginginkan Iwan Bule mundur. Mereka berpendapat apa salahnya dengan Iwan Bule.

Seperti yang dilontarkan oleh mantan Ketua Umum PSSI Agum Gumelar. Anggota Dewan Pertimbangan Presiden tersebut tetap mendukung Mochamad Iriawan untuk tetap dalam jabatannya sebagai orang nomor satu di sepakbola Indonesia.

Dengan catatan, Iwan Bule membenahi kisruh Tragedi Kanjuruhan.

Dukungan juga datang dari Shin Tae-yong.

Dalam instagramnya, Shin Tae-yong bahkan mengancam jika Iwan Bule mundur, maka dia sendiri akan hengkang sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong merasa dia dekat dengan Iwan Bule. Iwan Bule lah yang selama ini mensupport dirinya sebagai tukang di Timnas Garuda.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline