Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Teco Diambang Hattrick Juara, Persib Bandung Dapat Hiburan Piala AFC

Diperbarui: 23 Maret 2022   16:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bhayangkara FC (bola.tempo.co)


Persaingan menuju tahta juara Liga 1 2021/2022 saat ini hanya menyisakan dua "kuda pacu" saja, yaitu Bali United FC dan Persib Bandung.

Menyisakan dua laga tersisa, tim yang berjuluk Laskar Tridadu lebih berpeluang ketimbang Maung Bandung.

Pasukan Teco itu hanya membutuhkan tambahan satu poin saja untuk memastikan gelar juara dan dengan demikian Laskar Tridadu selain mempertahankan gelarnya yang diperoleh di edisi sebelumnya (2019) mereka juga mendapatkan jatah berlaga di Liga Champions Asia.

Masih punya peluang, Maung Bandung harus menyikat habis dua laga tersisa dengan kemenangan sembari menunggu Bali tersandung untuk kudeta.

Dua kemenangan yang dimaksud optimis dapat dikantungi Febri Haryadi dkk kalau melihat performa lawan-lawannya. Febri Haryadi dkk akan berhadapan dengan Persik Kediri dan Barito Putera.

Pangeran Biru saat ini memiliki poin 67 hasil dari 20 kemenangan dan 7 imbang.

Mereka belum tersentuh kekalahan dalam tujuh laga terakhirnya.

Belum aman merebut tiket Piala AFC sebagai runner-up Liga 1, Persib masih bisa dikudeta oleh tim yang satu strip dibawahnya yaitu Bhayangkara FC.

Tim yang berjuluk The Guardians itu saat ini di posisi ke 3 dengan 62 poin hasil dari 18 kali kemenangan dan 8 imbang.

Apakah "tim polisi" itu memiliki ambisi untuk menggeser posisi Pangeran Biru dan merebut jatah Piala AFC?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline