Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Gaji Ozil Dua Kali Lipat Gaji Direksi BUMN, Raffi Ahmad Sanggup?

Diperbarui: 11 Januari 2022   10:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mesut Ozil (cnnindonesia.com)


Bos Cilegon FC Raffi Ahmad mengklaim jika pihaknya sudah mencapai kesepakatan bahwa Mesut Ozil akan main di Liga 1 Indonesia musim depan.

"Mesut Ozil tertarik untuk main di Liga 1 musim depan. Saya sudah kontak lewat WhatsApp," kata Raffi Ahmad.

Namun RANS Cilegon FC kudu mengeluarkan dana yang tidak sedikit untuk memboyong mantan pemain Timnas Jerman itu menjadi miliknya.

Apalagi pemain berusia 33 tahun itu masih terikat kontrak dengan klubnya yang sekarang, Fenerbahce sampai 30 Juni 2024 mendatang.

Jadi kondisi itu bisa menjadikan kedatangan Ozil ke Indonesia bakal menjadi lebih mahal.

Nilai Ozil di pasaran saat ini adalah 3,7 juta euro (Rp 63 miliar). Ditambah dengan gaji Ozil, bisa menjadi dua kali lipatnya.

Media Inggris The Sun mengatakan gaji mantan pemain Arsenal itu adalah Rp 1,3 miliar per minggunya.

Jika RANS mampu menggaji Ozil sebesar itu maka itu berarti jauh lebih besar dari gaji seorang direksi dari BUMN.

Dengan demikian, gaji Ozil per bulannya akan menjadi Rp 5,2 miliar. Sebagai contoh, gaji seorang direksi Bank Mandiri saja Rp 2,4 miliar per bulannya.

RANS Cilegon FC mampu?

Beranjak dari keberhasilan RANS Cilegon FC promosi ke Liga 1 dengan status runner-up Liga 2 2021, RANS Cilegon FC semakin menggila ambisinya untuk dapat berbicara banyak di kasta tertinggi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline