Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Drawing Semifinal BWF Tour Finals, Kevin/Marcus Bertemu Lagi Lee/Wang

Diperbarui: 4 Desember 2021   07:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Kevin/Marcus (sports.okezone.com)

Usai tuntasnya seluruh laga fase grup BWF World Tour Finals 2021, pada Jum'at malam (3/12/3021) digelar drawing semifinal turnamen penutup berhadiah total 1, 5 juta USD ini.

Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali berhadapan dengan pemegang medali emas Olimpiade Tokyo 2020 asal Chinese Taipei Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Di babak grup Kevin/Marcus menang dua gim 23-21 dan 21-19 atas mereka.

Sedangkan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhadapan dengan pasangan asal Jepang Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Pertemuan ini adalah ulangan di partai puncak Indonesia Open 2021 pekan lalu dimana Greysia/Apriyani kalah dari mereka.

Setelah ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan sudah memastikan gagal ke semifinal karena mengalami dua kali kekalahan di fase grup.

Ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani juga gagal setelah mengalami kekalahan di laga ketiga Grup B dari ganda asal Hongkong  Tang Chung-man/Tse Ying-suet di Bali International Convention Center & Westin Resort Nusa Dua Bali Jum'at (3/12/2021) dengan dua gim dalam tempo 30 menit, 11-21 dan 16-21.

"Pasangan Hongkong lebih siap. Dalam setiap laga ada evaluasi. Semoga di Kejuaraan Dunia ini bisa tampil lebih baik," kata Praveen Jordan usai laga.

Amankan tiket ke semifinal, Greysia/Apriyani kembali mengalahkan ganda asal Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan skor 21-18 dan 21-11.

Pertemuan terakhir antara Greysia/Apriyani dengan juara Swiss Open 2021 itu terjadi di Olimpiade Tokyo 2020 dimana pada saat itu Pearly/Thinaah cukup merepotkan Greysia/Apriyani namun akhirnya dimenangkan oleh Greysia/Apriyani dengan rubber game.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline