Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Inilah Brentford FC, "Si Lebah" yang Benar-benar Menyengat Liga Inggris

Diperbarui: 18 Agustus 2021   09:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Brentford FC menyengat (football5star.com)


Dari sejumlah laga pembuka Liga Inggris musim 2021/2022 ada satu tim yang menjadi trending dan mencuri perhatian.

Adalah Brentford FC, salah satu tim promosi dari tiga lainnya (Watford dan Norwich City) yang dimaksud.

Betapa tidak tim yang yang baru saja merumput untuk pertama kalinya di kasta tertinggi ini dapat mempecundangi Arsenal, salah satu langganan papan atas.

Siapa menduga tim sekaliber Arsenal dapat dikalahkan The Bees, bahkan dengan skor 2-0 tanpa balas.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Brentford Community (stadion baru berkapasitas 17.500 penonton) sejatinya Brentford FC kalah dalam penguasaan bola dari Arsenal dengan 35:65. Sabtu (14/8/2021).

Namun sesuai dengan namanya "Si Lebah", Brentford FC ternyata mampu menyengat The Gunners lewat gol yang diciptakan oleh Sergi Canos di menit ke 22 dan Christian Norgaard di menit ke 73.

Usai laga, pelatih Brentford FC Thomas Frank, sejumlah pemain, dan fans yang hadir di stadion tak kuasa menahan tangis haru bahagia.

Tak pelak, ini adalah sejarah dimana Brentford dapat menang di laga perdananya, sejak berakhir kalinya di musim 1946/1947. Musim itulah sekaligus terakhir kalinya Brentford berkiprah di kasta tertinggi. Alias 75 tahun yang lalu!

Setelah Norwich City dan Watford lolos otomatis ke kasta tertinggi karena berperingkat 1 dan 2 Divisi Championship.

Satu tiket lagi direbut oleh The Bees lewat babak play off. Pada musim itu, Brentford FC finis di posisi kelima.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline