Angan dan harapan
Ketika dinobatkan menjadi nyata
Rasa bahagia itu akan menggelora
Selaksa debur ombak lautan samodera
Perjuangan besar
Mencari jalan titik terang
Tak henti~hentinya dikobarkan
Sekedar untuk mendapatkan keadilan
Dan pagi di perbatasan kota
Duduk bersandar seruput segelas kopi
Bercengkrama meski tak saling kenal
Sesekali terdengar celetuk diantara mereka
Siapapun pemimpinnya
Tak harus kita saling bertengkar
Rukun bertetangga harus kita jaga, karena
Aku pingin damai dalam hidup dan kehidupan
Surabaya, 27 Juni 2019
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H