Anda suka traveling?
Berbahagialah. Karena tak lama lagi Anda akan mendapatkan bonus darinya.
Hasil survei ini akan membuat hasrat Anda untuk bepergian semakin nyata.
Hasil studi yang diadakan Edith Cowan University menunjukan ternyata traveling dapat memperpanjang umur seseorang.
Jika Anda bepergian, maka apa yang Anda rasakan.
Perasaan bahagia, refreshing, hilang stres?
Ternyata kondisi tersebut bisa memperlambat tanda-tanda penuaan.
Masuk akal kan?
Pengalaman positif dari traveling akan mengurangi entropi dan meningkatkan kesehatan.
Sebaliknya pengalaman negatif bisa meningkatkan entropi dan meningkatkan ancaman terhadap kesehatan.
Salah seorang peneliti itu, Fanglie Hu, mengatakan bahwa proses penuaan tidak dapat dihentikan tapi bisa diperlambat.