Lihat ke Halaman Asli

Rudy

Don't cry

Profil Rento Takaoka, Top Skorer Piala Dunia U-17 2023: Makanannya Enak, Bandung Sangat Bagus

Diperbarui: 18 November 2023   12:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rento Takaoka (bolasport.com)

"Sangat keren, kotanya bagus, dan makanannya enak. Jadi menurutku Bandung sangat bagus," kata Rento Takaoka.

Rento Takaoka yang dimaksud, pemain Timnas Jepang U-17 merupakan top skorer Piala Dunia U-17 2023 hingga saat ini.

Pemain berpostur mungil 165 cm tersebut saat ini sudah mengoleksi 4 gol, sama seperti Kaua Elias dari Brasil U-17, yang menjadi top skorer sementara Piala Dunia U-17 2023.

Bahkan di Timnas Jepang U-17 hanya dialah satu-satunya yang sejauh ini pencetak gol.

Di Grup D, Takaoka mencetak gol saat melawan Polandia dari skor kemenangan 1-0.

Saat kalah dari Argentina dengan 1-3, dia juga yang mencetak gol.

Yang terakhir, Takaoka mengukir brace dari skor 2-0 kemenangan atas Senegal di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung, Jum'at (17/11/2023).

Dengan hasil tersebut, Jepang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 dengan status salah satu dari empat peringkat 3 terbaik.

Dengan berakhirnya fase grup itu, maka selesai pula perjalanan Jepang di Bandung.

Di babak 16 besar Tim Samurai Biru Kecil akan main di Surabaya atau Solo.

Pelatih Jepang Yoshiro Moriyama juga mengungkapkan kesannya tentang Bandung usai match day pamungkas tersebut.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline