Say goodbye to Matheus Pato.
Bagai petir di siang bolong, pemain Borneo FC hijrah ke Liga Cina.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh media sosial resmi Borneo FC, Rabu (19/7/2023) yang menyatakan bahwa pemain paling berbahaya Matheus Pato kini bukan lagi milik Pesut Etam namun sudah menjadi milik klub Liga 1 Cina.
Seperti diketahui, pemain asal Brasil itu merupakan top skorer Liga 1 musim lalu dengan 25 golnya.
Dengan demikian, pemain kelahiran Rio Branco, Brasil, 8 Juni 1995 itu merupakan pemain yang paling berkontribusi untuk Pesut Etam sehingga finis di peringkat ke-5 2022/2023.
Pato juga merupakan top skorer Piala Presiden 2022.
Sejak hijrah ke Indonesia dan bergabung dengan Borneo FC memang tak salah Borneo membeli Pato dari klub sebelumnya.
Pato tumbuh menjadi predator ganas bahkan menjadi top skorer musim lalu seperti apa yang sudah disebutkan di atas.
Kepindahan mantan pemain Fluminense FC tersebut memang atas keinginan pemain yang bernama lengkap Matheus Antonio Souza dos Santos tersebut. Dia ingin dirinya dijual.
Karena memang masih terikat kontrak dengan Borneo FC, maka tentunya klub asal Samarinda, Kalimantan itu mendapatkan uang transfer yang jumlahnya dirahasiakan dari Shandong Taishan FC, Liga 1 Cina yang membelinya.
Mesin gol Matheus Pato sudah mencetak dua gol hingga pekan ke-3 Liga 1 BRI 2023/2024 dan masuk deretan top skorer sementara.