Timnas Putri U-19 di atas kertas sudah pasti lolos ke semifinal Piala AFF Putri U-19 2023.
Pada matchday kedua Grup A yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Jum'at (7/7/2023) malam WIB Claudia Scheunemann dkk mencatat kemenangan keduanya atas Laos U-19 dengan skor akhir 4-1.
Di laga pertama, Rabu (5/7/2023) pasukan Rudy Eka Priyambada melumat Timor-Leste U-19 dengan skor telak 7-0.
"Saya menerapkan taktik ala Pep Guardiola," kata Rudy usai laga dengan Timor-Leste itu.
Bagi pecandu sepakbola, Pep Guardiola dikenal sebagai pelatih Manchester City yang menerapkan pola yang berbeda-beda saat main.
Jika menyerang para pemain ditugaskan menerapkan pola 4-2-4. Jika bertahan polanya berubah menjadi 4-4-2. Hasilnya Garuda Pertiwi Muda menggelontorkan 7 gol tanpa balas.
Saat melawan Laos, Laos unggul terlebih dahulu di menit ke-12 lewat tembakan Chalkam.
Sava Amelia menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-17.
Di injury time babak pertama (45+3) Garuda Pertiwi Muda berbalik unggul 2-1 lewat gol yang diciptakan oleh Claudia Scheunemann.
Pemain berdarah Jerman itu memanfaatkan umpan dari sepak pojok.
Di babak kedua Timnas Putri Indonesia U-19 menambah dua gol lagi. Masing-masing di menit ke-68 lewat Claudia Scheunemann setelah menerima operan terobosan dari Gea Yumanda.