Lihat ke Halaman Asli

ARSUINDO SAPUTRA

Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bengkulu

Peringati HBI Ke-73, Rutan Malabero Bengkulu Ikuti Upacara

Diperbarui: 26 Januari 2023   19:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri


26 Januari 2023
BENGKULU - Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bengkulu, Farizal Antony didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan, Medi Ihwandi beserta sejumlah pegawai
Rutan Kelas IIB Bengkulu hari ini, Kamis (26/01) mengikuti Upacara Peringatan Hari Bhakti Imigrasi (HBI) Ke-73 yang diselenggarakan di Kantor Imigrasi
Kelas I TPI Bengkulu. Hadir langsung Kepala Kantor Wilayah, Erfan bertindak selaku Inspektur Upacara, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Yan Rusmanto,
Kepala Divisi Keimigrasian, Ganda Samosir, Kepala Divisi Administrasi, Achmad Brahmantyo Machmud, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ika Ahyani K,
Pejabat Eselon III dan IV beserta seluruh Kepala UPT dalam Kota jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu.

Dalam sambutan Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H.Laoly yang dibacakan oleh Kakanwil mengatakan, peringatan HBI ke-73 menunjukkan bahwa Imigrasi telah
berhasil melalui berbagai zaman dengan tantangannya masing-masing dan masih tetap hadir menjaga kedaulatan negara. Namun demikian, keberhasilan yang telah
dicapai masih terus memerlukan berbagai penyesuaian seiring dengan perkembangan zaman dan situasi global. Selanjutnya Menkumham juga menyampaikan
mengapresiasinya kepada jajaran Direktorat Jenderal Imigrasi atas pencapaian kinerja selama tahun 2022 lalu.

"Berbagai inovasi dan prestasi yang telah dicapai, baik berupa fasilitas pelayanan masyarakat, kegiatan penegakkan hukum, serta fasilitator
pembangunan ekonomi telah memberikan citra positif Direktorat Jenderal Imigrasi di mata masyarakat," ujar Kakanwil membaca sambutan Menkumham.

Menkumham juga berpesan kepada seluruh Insan Imigrasi untuk tetap patuh dan teguh dalam melaksanakan fungsi yang diemban dan menjadikan pekerjaan yang
dijalani sebagai ibadah yang dipertanggungjawabkan tidak hanya di depan pimpinan ataupun keluarga melainkan juga di hadapan Tuhan Yang
Maha Kuasa.

"Semoga bhakti yang menjadi ibadah akan tetap selalu terwujud dan sejalan dengan sasanti di Bhumi Pura Wira Wibawa yang selalu digaungkan Insan Imigrasi,"
ujar Kakanwil menutup sambutan Menkumham.

Setelah pelaksanaan upacara, Kakanwil kembali memimpin acara pemotongan tumpeng sebagai bentuk rasa syukur atas pencapaian kinerja yang telah diraih selama
tahun 2022. (waw)

dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline