Lihat ke Halaman Asli

Valen ash

penulis

Review dan Sinopsis "May I Help You", Drama Korea Terbaru 2022

Diperbarui: 25 Desember 2022   07:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Drama korea yang wajib untuk dinikmati, pasalnya, alur cerita dengan genre Romance Fantasi ini memiliki cerita yang unik dan original.

Diman seorang Baek Dong Ju yang diperankan Hyeri menjadi sosok yang menarik karena bisa berbicara dengan arwah.

Cerita dalam film ini menceritakan sebuah bisnis pemakaman di mana Baek Dong Ju dan Kim Jib Sa ( Lee Jun Young) akan mengabulkan permintaan terakhir orang yang sudah meninggal.

Menurutku cerita ini menyuguhkan makna yang dalam, di mana orang yang sudah meninggal ternyata menyesal  karena tidak semuanya kehilangan nyawa dalam keadaan siap. Banyak pelajaran yang bisa di ambil di dalam Drama korea satu ini.

Drama ini Mengajarkan bahwa semua pekerjaan itu baik dan sebaiknya kamu lakukan dengan sepenuh hati.

Kita jadi paham bagaimana mengerikannya seorang yang bekerja di dekat mayat untuk mempersiapkan mayat tersebut sebelum dimakamkan. Tantangan tersendiri yang harus di hadapi seorang Baek Dong Ju. 

Dalam Drama ini tidak hanya menyuguhkan kisah romantis pasangan tapi juga menyuguhkan kisah romantis di dalam keluarga. Antara ayah dan anak, antara ibu dan anak. Bahkan antara orang lain dan diri kita sendiri. Pengorbanan yang mulia menghadiahkan kematian yang bersahaja, di sini kita akan banyak menikmati bagaimana kematian itu tiba-tiba menghampiri kita tanpa kita duga.t Ternyata Kehilangan adalah hal yang paling menyakitkan di dunia.

Aku sangat merekomendasikan Drama Korea ini, karena sangat menyentuh dan penuh dengan hal-hal baik yang bisa kita ambil.

Berikut adalah thriller dari May I Help You


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline