Lihat ke Halaman Asli

Ronny Rachman Noor

TERVERIFIKASI

Geneticist

Mengapa Camilla Tidak Bergelar "Ratu Inggris" saat Pangeran Charles Jadi Raja?

Diperbarui: 9 September 2022   10:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Camilla dalam waktu dekat  akan menjadi Permaisuri. Photo: Chris Jackson 

Ketika dunia menyaksikan rangkaian  upacara perkawinan pangeran Charles dan Putri Diana yang super megah bak cerita negeri dongeng, banyak yang  beranggapan bahwa cinta mereka akan abadi.

Namun melihat isi  buku yang ditulis oleh Diana, kondisi perkawinan mereka  ini ternyata sangat bertolak belakang dengan prediksi banyak orang tersebut.

Konflik demi konflik terjadi dan hal yang paling mengganjal adalah cinta lama Pangeran Charles dengan Camilla. Kisah perkawinan bak cerita dongeng ini memang berakhir tragis dengan kematian Diana. 

Buku yang ditulis Diana mengungkap tragedi perkawianan nya dan keberadaan Camilla sebagai orang ketiga. Photo: Daily Express 

Walaupun Diana sudah tiada  untuk selamanya namun cerita terkait pangeran Charles dengan Camilla ini tidak pernah pupus bahkan akhirnya secara terbuka mereka  mengumumkan hubungan mereka secara resmi dan melaksanakan perkawinan.

Kini cerita tentang monarki Inggris ini memasuki babak baru yang ditandai dengan platinum Jubilee sekaligus menandai 70 tahun masa Elizabeth II menjadi Ratu Inggris yang akan segera berakhir dan estafet tahta akan diwariskan ke Pangeran Charles.  

Pangeran Charles sebentar lagi akan mewarisi tahta kerajan dari Ratu Elizabeth II namun Camilla akan menjadi permaisuri bukan ratu. Photo: Chris Jackson/PA

Ketika nantinya diangkatnya Pangeran Charles menjadi raja Inggris, seharusnya  Camilla otomatis seharusnya mendapat gelar ratu Inggris, namun kenyataannya tidak demikian.

Tanda tanda pewarisan tahta kerajaan ini sudah sangat jelas ketika Ratu Elizabeth II yang kini telah berusia 95 tahun ini dalam  penyampaian  pesan Platinum Jubilee nya beberapa hari lalu sekaligus menandai 70 tahun menjadi ratu Inggris menyatakan:

"....Saya ingin menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan yang anda berikan, saya bersyukur dan dengan rendah hati, kesetiaan dan kasih sayang yang terus anda berikan kepada saya"

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline