Lihat ke Halaman Asli

ROSSI MAHARANI

Teknologi Pendidikan 2021 Universitas Negeri Semarang

Semarak HUT NKRI Ke-78 KKN Kebangsaan Negeri Leahari, Maluku

Diperbarui: 14 November 2024   13:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Leahari, 17 Agustus 2023 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78, masyarakat Negeri Leahari menggelar serangkaian kegiatan yang meriah dan penuh makna. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme serta cinta tanah air di kalangan warga.

Galeri Leahari, Foto bersama Pendeta dan Bapak Raja/dokpri

Mahasiswa KKN Kebangsaan di Negeri Leahari menggelar berbagai lomba menarik untuk masyarakat, dimulai dengan lomba bola sarung yang melibatkan tim dari berbagai RT, diikuti dengan lomba baca pembukaan UUD 1945 untuk pelajar, yang bertujuan mendidik generasi muda tentang pentingnya dasar negara. 

Selanjutnya, ada lomba cerdas cermat yang menguji pengetahuan peserta mengenai sejarah perjuangan bangsa dan nilai-nilai Pancasila, sebelum ditutup dengan lomba mewarnai bagi anak-anak dengan tema kemerdekaan, yang diharapkan dapat merangsang kreativitas serta menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini. Rangkaian lomba ini bertujuan untuk memperkuat kebersamaan dan meningkatkan wawasan kebangsaan di kalangan masyarakat.

Galeri Leahari, Lomba Cerdas Cermat/dokpri

Galeri Leahari, Lomba Pembacaan Pembukaan UUD 1945/dokpri

Galeri Leahari, Lomba Sepakbola Sarung/dokpri

Kegiatan dimulai dengan upacara bendera yang berlangsung di lapangan desa pada pagi hari. Upacara ini dihadiri oleh seluruh warga, termasuk anak-anak sekolah, tokoh masyarakat, dan pejabat setempat. Dalam amanatnya, Kepala Desa Leahari menyampaikan pentingnya menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan.

Setelah upacara, mahasiswa KKN Kebangsaan Negeri Leahari mengadakan berbagai perlombaan tradisional yang melibatkan partisipasi semua lapisan usia. Perlombaan seperti bal kaki untuk dewasa, makan kerupuk, estafet tepung dan balap kelereng tingkat sd menjadi sorotan utama. Kegiatan ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memperkuat kebersamaan dan kekompakan antarwarga.

Rangkaian lomba ini bertujuan tidak hanya untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga untuk memperkuat rasa kebersamaan dan meningkatkan wawasan kebangsaan di kalangan masyarakat. Seluruh warga diharapkan berpartisipasi aktif dan mendukung kegiatan ini untuk menyemarakkan HUT RI ke-78 di Negeri Leahari.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline