Lihat ke Halaman Asli

Roselina Tjiptadinata

TERVERIFIKASI

Bendahara Yayasan Waskita Reiki Pusat Penyembuhan Alami

Christmas Party Bersama Keluarga

Diperbarui: 27 Desember 2022   05:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tukar kado dalam satu keluarga/ dok pribadi

Selalu dilakukan setiap tanggal 25 Desember  

Seperti biasanya ,kami berkumpul pada setiap tanggal 25 Desember untuk merayakan Natal bersama keluarga. Kami berdua dan anak mantu beragama Katholik. Tetapi mantu cucu ada yang Kristen dan Islam. Yakni cucu kedua kami Giovano  menikah dengan Gulce Bakri asal dari  Turki yang  beragama Islam . Cucu ketiga Dea Karina Putri menikah dengan Paulus yang beragama Kristen 

Kado dari Putra kami Irmansyah untuk kedua cucunya /dok pribadi

Makan malam bersama 

Seperti biasanya mantu kami Luci , menyediakan aneka ragam makanan . Seperti,pizza,ikan salmon,Steak,rendang,rendang vegetarian dan abalone masak cabe dan kentang balado.  Kami merayakan Natal bersama keluarga di rumah putra kami. 

Kalau dalam acara Christmas Party bersama sahabat dari berbagai suku bangsa tanggal 24 Desember kemarin , ada pembatasan nilai kado, maka dalam acara keluarga ini,kado bebas.

Kami mulai makan jam 6.30 , sambil saling berbagi cuplikan perjalanan hidup. Bercanda antara anak mantu cucu cucu dan kedua cicit kami. Kami berdua sejak dulu tidak menciptakan jarak dengan seluruh anggota keluarga.

Setelah selesai makan putra kami memanggil kedua cucunya.Mereka diberi kado berupa mainan yang mengasyikkan 

Yang satu mainan warns merah jambu buat Hayley dan Biru buat Kai.

makan malam bersama dok pribadi

Kado dari kami berdua 

Saya  juga memberi kado buat cicit kami masing masing. Hayley  dua baju rajutan buatan saya,mobil2an dan drum Untuk Kai juga saya beri  2 buah pakaian baji rajutan saya,mobil2an dan drum . Senang sekali menyaksikan kedua cicit kami tertawa ceria mendapatkan pakaian dan mainan.

Dokumentasi pribadi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline