Perayaan hari ibu di Australia ,sesungguhnya sudah berlalu beberapa hari lalu ,tapi walaupun demikian,rasanya tidak ada salahnya bila di published hari ini, Karena sesungguhnya tidak ada berita yang basi,selama ada manfaatnya untuk dibaca orang lain
Peringatan hari ibu sedunia ,memang tidak persis sama, tapi biasanya diperingati pada minggu kedua dalam bulan Mei Yang mana pada tahun ini jatuh pada tanggal 13 Mei 2018.
Pada hari Minggu ini dimana mana diperingati hari ibu dengan meriahnya .Ada tradisi yang membagi-bagikan bunga chrisyamthemum.kepada ibu mereka dan ada juga yang membuat acara tukar tukar kado ,serta tentu saja tidak lupa ,acara makan bersama keluarga.
Acara Mother's Day di Gereja
Kami seperti biasanya pada hari minggu ke gereja untuk mengikuti misa,ternyata disini juga merayakan hari ibu .Dipintu masuk ,tampak berjejeran beberapa meja .dengan makanan siap saji tersusun rapi. Semuanya ini merupakan sumbangan dari kaum ibu yang berupa makanan yaitu roti dengan sosis
Sewaktu ibadah sedang dimulai,Pastor meminta semua kaum ibu untuk berdiri dan umat diminta untuk berdoa secara khusus,agar ibu ibu ini,mampu menjalankan tugasnya,dalam mendidik anak anak mereka,serta mengurus rumah tangga.Sangat terasa suasana yang ceria,dalam merayakan hari ibu dalam gereja ini,walaupun secara sangat sederhana.
Santap Bersama Sambil Berdiri
Maka setelah selesai misa semua umat diberikan sepotong roti dan sebuah sosis. Semua umat baik itu orang dewasa atau anak-anak diberi sama dan mulai memakan roti dengan sosis tersebut. Kesempatan terbaik, bagi seluruh yang hadir, makan sambil saling menjalin hubungan persahabatan antara sesama umat,yang berasal dari berbagai negara di dunia.
Ada yang dari Malaysia, Singapore, Hongkong, China, Vietnam, India, dan lain-lainnya. Semuanya membaur dalam kebersamaan. Selain dari kami berdua yang selalu hadir di sini setiap minggu, ada Vera sekeluarga yang berasal dari Bandung.
Walaupun cuma sepotong roti dan sosis,tapi ini merupakan sebuah uluran tangan dari kaum ibu di paroki ini. Tanpa terasa satu jam sudah kami lalui bersama dan meninggalkan kenangan indah.