Lihat ke Halaman Asli

Acara Penutupan KKN Kolaboratif #3 Posko 79 Sukses Dilaksanakan di Balai Desa Ajung Mangaran

Diperbarui: 2 September 2024   21:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar : oleh tim dokumentasi kkn kolboratif 3 posko 79 , tanggal 26 agustus 2024 di balai desa Mangaran

Senin, 26 Agustus 2024 pukul 19.00 WIB. Acara penutupan kegiatan KKN Kolaboratif sukses di laksanakan di balai desa Mangaran, kecamatan ajung. Acara ini di laksanakan bersamaan dengan selesainya kegiatan KKN kolaboratif #3 kelompok 079 di desa Mangaran selama 38 hari lamanya. Selama acara semua berlangsung semua berjalan lancar dan hikmat dengan dihadiri segenap perangkat desa meliputi kepala desa Mangaran yakni bapak H. Sukur, ketua BPD yakni Bapak Mustamar, beberapa kepala dusun seperti kepala dusun Curah Tepas, Krajan, Patemon dan Loncatan, serta perangkat desa lainnya. Selain itu di hadiri pula dosen pembimbing lapang KKN #3 POSKO 79 ibu Ayu Angger M. Sholeh.

Acara dibuka dengan sambutan dari dosen pembimbing lapang KKN Kolaboratif Posko 79, di lanjut sambutan koordinator desa, kepala desa Mangaran, dan yang terakhir ketua BPD yakni bapak Mustamar. Sambutan yang diberikan berisikan rasa terima kasih dari kelompok KKN 79 kepada desa mangaran dan sebaliknya, serta penyampaian kesan dan pesan dari Koordinator desa untuk desa Mangaran.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan simbolis berupa cinderamata vandel dari KKN kolaboratif #3 kelompok 079 Mangaran kepada kepala desa Mangaran. Dan yang terakhir adalah dilakukan sesi dokumentasi bersama dengan beberapa perangkat desa. Acara yang berjalan dengan lancar memberikan kesan dan pesan, serta pengalaman yang berharga bagi anggota kelompok KKN kolaboratif #3 posko 79 dan juga kepada seluruh masyarakat di desa Mangaran.

Pada 27 Agustus 2024, perwakilan dari KKN Kolaboratif #03 posko 79 Ajung - Mangaran berkunjung ke kantor kecamatan Ajung dalam rangka berpamitan, di damping oleh Dosen pembimbing lapangan ibu Ayu Angger M. Sholeh. Melaporkan telah dilaksanakan kegiatan penutupan di balai desa. Namun Bapak Camat tidak dapat hadir dan beliau di gantikan oleh ibu sekretaris kecamatan Ajung. Beliau mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh KKN kolabortif yang di tempatkan di Kecamatan Ajung dan semoga apa yang telah di berikan memberikan manfaat ke masyarakat

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline