Peluang Manchester United untuk meraih gelar musim ini semakin kecil usai disingkirkan oleh Atletico Madrid dengan skor 0-1 (agregat 1-2), pada leg ke-2 babak 16 besar Liga Champions yang berlangsung Rabu (16/03/2022) dini hari WIB.
Puasa gelar Manchester United bisa saja bertambah menjadi lima tahun apabila klub sepak bola asal Inggris tersebut tidak mendapatkan satu pun trofi pada musim ini.
Dari keempat kompetisi atau liga yang diikuti oleh klub berjuluk "Setan Merah" tersebut, hanya Liga Primer Inggris lah yang masih bisa diharapkan oleh Manchester United untuk meraih gelar juara pada musim ini.
Pasalnya, sebelum tersingkir dari ajang Liga Champions Eropa, Manchester United sudah tersingkir lebih dahulu dari gelaran Piala FA dan Piala Liga Inggris.
Pada 23 September 2021, Manchester United disingkirkan oleh West Ham United dengan skor 0-1 dalam gelaran Piala Liga Inggris. Dan pada 5 Februari 2022, Manchester United juga tersingkir dari Piala FA setelah kalah dari Middlesbrough dengan skor 7-8 melalui drama ada penalti.
Kini Manchester United harus berupaya keras guna menjaga asa untuk meraih trofi Liga Primer Inggris. Manchester United saat ini menduduki peringkat 5 klasemen Liga Primer Inggris.
Selisih poin Manchester United dari sang pemuncak klasemen Manchester City sangatlah jauh, yaitu 20 poin. Sangat sulit bagi Manchester United dalam mengejar ketertinggalan tersebut, mengingat persaingan di Liga Primer Inggris sangatlah ketat. Manchester United harus bersaing dengan klub papan atas lainnya yaitu, Manchester City, Liverpool, Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur dalam meraih trofi Liga Primer Inggris.
Klub berjuluk "Setan Merah" tersebut terakhir meraih gelar juara pada musim 2016/2017, yaitu dengan menjuarai Liga Eropa UEFA dan Piala Liga Inggris.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H