Lihat ke Halaman Asli

Rizqi Arie Harnoko

Content Creator

Rekomendasi Merek STB untuk Nonton Indonesian Idol Hingga Pertandingan Sepak Bola

Diperbarui: 19 Januari 2025   11:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi STB TV digtal (Sumber: Tangkapan Layar YouTube.com/Satelit Parabola Digital)

SEJAK babak Showcase yang diselenggarakan pada Senin, 6 Januari 2025 lalu, MNC Group memberlakukan kebijakan streaming berbayar untuk menonton tayangan langsung Indonesian Idol Season 13 melalui aplikasi maupun website RCTI+ dan Vision+.

Kebijakan live streaming berbayar yang semula bersifat gratis ini diterapkan tak hanya untuk meningkatkan pundi-pundi pendapatan RCTI+ dan Vision+ semata, namun juga mendorong peningkatan kepemirsaan RCTI melalui siaran digital terestrial berdasarkan rating dan share dari Nielsen Media Research (dengan sampel 11 kota besar mulai dari Jabodetabek, Greater Surabaya, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Palembang, Medan, Denpasar, Makassar, dan Banjarmasin).

Bagi Anda yang ingin menonton Indonesian Idol secara gratis di RCTI, Anda harus memiliki perangkat penerima siaran TV digital baik berupa pesawat TV yang sudah dilengkapi built-in DVB-T2 Tuner ataupun menggunakan set top box (STB) bagi pemilik TV tabung atau TV LED yang belum digital ready.

Dengan memiliki pesawat TV digital atau STB, Anda tidak hanya bisa menikmati serunya tayangan Indonesian Idol namun berbagai macam program lainnya yang disiarkan oleh TV nasional termasuk pertandingan sepak bola tanpa harus berlangganan.

Namun pastikan Anda juga sudah memiliki antena UHF beserta kabel dan konektor berkualitas tinggi untuk memaksimalkan penerimaan sinyal dengan baik.

Gunakan pula booster yang benar-benar berkualitas untuk memperkuat sinyal apabila jarak antara rumah dengan pemancar terbilang cukup jauh namun masih dalam coverage area stasiun TV favorit Anda.

Dan berikut rekomendasi merek STB yang bisa Anda beli sebelum menonton Indonesian Idol hingga pertandingan sepak bola:

1. Matrix Apple DVB-T2

Matrix Apple DVB-T2 (Sumber: Tangkapan Layar YouTube.com/Mr Bibbo)

Matrix Apple DVB-T2 termasuk salah satu produk STB TV digital yang sangat banyak digunakan oleh masyarakat untuk menangkap siaran TV digital dan laris manis di pasaran sejak analog switch off (ASO) dilaksanakan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline