Lihat ke Halaman Asli

Ini Dia 5 Kebiasaan yang Dapat Menurunkan Daya Ingat

Diperbarui: 20 Juli 2023   10:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Daya ingat yang baik sangat penting untuk kehidupan sehari-hari karena kita memerlukan kemampuan untuk mengingat informasi penting seperti nama orang, tanggal penting, nomor telepon, alamat, dan banyak lagi. Ketika daya ingat kita menurun, kita mungkin kesulitan untuk melaksanakan tugas sehari-hari yang memerlukan kemampuan mengingat informasi.

Selain itu, penelitian telah menunjukkan bahwa mempertajam daya ingat dapat membantu mengurangi risiko penyakit neurodegeneratif seperti Alzheimer dan demensia, karena otak yang terlatih cenderung lebih tahan terhadap kerusakan dan penyakit. Oleh karena itu mempertajam daya ingat penting untuk menjaga kualitas hidup yang baik dan meningkatkan kemampuan belajar, serta membantu mencegah penurunan kognitif.

Beberapa kebiasaan berikut dapat berakibat menurunkan daya ingat seseorang :

1. Kurang Tidur 

Kurang tidur dapat mempengaruhi kemampuan otak untuk memproses informasi secara efektif. Kurang tidur juga dapat mempengaruhi konsentrasi dan daya ingat jangka pendek.

2. Stress

Stres yang berkelanjutan dapat mempengaruhi kemmapuan otak untuk fokus dan mengingat informasi. Stress juga dapat menyebabkan gangguan tidur yang dapat mempengaruhi daya ingat seseorang.

3. Kurang Olahraga

Kurang olahraga membantu meningkatkan sirkulasi darah ke otak, yang dapat meningkatkan fungsi kognitif termasuk daya ingat. Kurangnya olahraga dapat mempengaruhi kemampuan otak untuk memproses informasi dengan efektif.

4. Kurang Asupan Gizi

Gizi yang buruk dapat mempengaruhi fungsi otak dan daya ingat. Asupan makanan yang sehat dan seimbang sangat penting untuk fungsi otak yang optimal.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline