Lihat ke Halaman Asli

Meningkatkan Kesuburan Tanah Menggunakan Biochar

Diperbarui: 14 Juli 2024   00:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Pribadi

          Biochar adalah bahan organik yang dibuat dari bahan biomassa seperti kayu, jerami, atau limbah pertanian melalui proses pirolisis. Biochar memiliki berbagai manfaat diantaranya meningkatkan kapasitas penyimpanan nutrien yaitu biochar dapat menahan nutrien seperti nitrogen, fosfor, dan kalium di dalam tanah, sehingga tanaman dapat mengaksesnya dengan lebih baik.


          Berikutnya yaitu meningkatkan struktur tanah, biochar membantu meningkatkan struktur tanah dengan menambahkan pori-pori yang memungkinkan air dan oksigen masuk ke dalam tanah. Mengurangi emisi gas rumah kaca, biochar dapat menyerap karbon dioksida dari atmosfer, sehingga berkontribusi pada pengurangan emisi gas rumah kaca. Meningkatkan produksi tanaman, biochar dapat meningkatkan produksi tanaman dengan meningkatkan akses nutrien dan air ke akar tanaman. Mengurangi pemakaian pupuk kimia, biochar dapat mengurangi kebutuhan pupuk kimia karena dapat menahan nutrien di dalam tanah.

          Penggunaan biochar dapat dilakukan dengan cara mencampurkan dengan tanah, campurkan biochar dengan tanah sebelum menanam tanaman. menggunakan sebagai mulsa, gunakan biochar sebagai mulsa di sekitar tanaman untuk meningkatkan kesuburan tanah. menammbahkan ke pupuk organik, tambahkan biochar ke pupuk organik untuk meningkatkan efisiensinya. Terdapat berbagai manfaat biochar diantaranya mengurangi emisi gas rumah kaca dan meningkatkan Keseimbangan Ekosistem

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline