Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa KKN Untag Surabaya Kembangkan Penjualan UMKM Cokelat di Media Online

Diperbarui: 11 Januari 2023   22:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Madiun-Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG) melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kegiatan KKN dilaksanakan di Desa Kare, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun, Jawa Timur (Jatim). Kegiatan KKN dilaksanakan oleh kelompok R9 yang dibagi menjadi beberapa bidang salah satunya adalah bidang yang berfokus pada pengembangan penjualan UMKM cokelat melalui media online.

Desa Kare merupakan Desa yang berada pada ketinggian 800 meter diatas permukaan laut yang membuat tanah di Desa Kare menjadi sangat subur. Salah satu tanaman yang dihasilkan adalah cokelat. Desa Kare sendiri terdapat tempat yang memproduksi olahan cokelat dimana rumah produksi olahan cokelat telah berdiri sejak tahun 2018. Rumah produksi olahan cokelat berada di jalan Gamarang, RT.08/RW.02, Gondosuli, Kare. 

Saat berlangsungnya KKN saya tergabung dalam kelompok R9 bidang dua yang berfokus pada pengembangan potensi penjualan melalui media online. Pada saat berkunjung ke rumah produksi olahan cokelat kami disambut baik oleh ketua kelompok tani bernama bapak Tamsir dan juga kelompok wanita tani bernama ibu rumini. Rumah produksi olahan cokelat Desa Kare menghasilkan beberapa produk yakni minuman serbuk 3 in 1 dan permen cokelat. Tak hanya itu, saya dan mahasiswa yang berada di dalam bidang dua pengembangan potensi penjualan melalui media online mendapat kesempatan untuk mengetahui proses pembuatan produk 3 in 1 yang dihasilkan oleh rumah produksi olahan cokelat desa kare. Kegiatan ini dilakukan dengan senang hati dari bidang dua karena bisa melihat proses pembuatan produk olahan secara langsung.

Setelah melihat dan membantu proses pembuatan produk olahan cokelat kami diajak berdiskusi dengan ketua kelompok tani bapak Tamsir untuk berdiskusi mengenai permasalahan yang sedang dihadapi oleh UMKM cokelat desa kare. Dari penjelasan beliau ditemukan beberapa masalah yang kini sedang dihadapi diantaranya belum adanya akun marketplace untuk promosi di media bisnis online dan fotografi sehingga para mahasiswa yang melakukan kegiatan KKN menemukan beberapa ide untuk mengembangkan potensi penjualan diantaranya pembuatan akun marketplace dan fotografi produk yang dihasilkan dari UMKM cokelat desa Kare mampu bersaing dalam penualan online.

#UntagSurabaya

#KitaUntagSurabaya

#UntukIndonesia

#UntagsSurabayaKeren

#EcoKampus

#KampusKompeten




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline