UMKM Center adalah salah satu program multidisiplin yang dilakukan oleh mahasiswa Tim KKN 1 Universitas Diponegoro (2023/2024) di Desa Lengking, Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo. Program ini menjadi sebuah perencanaan yang bermula dari lokasi tiap usaha di Desa Lengking sulit dijangkau, bahkan usaha yang dibuka masih sangat sedikit pembelinya. Adapun program UMKM Center ini merupakan visi dari perangkat Desa Lengking. Tujuannya agar menjadikan kawasan UMKM, baik usaha maupun kuliner dapat terpadu di dalam satu kawasan, sehingga menjadikan ikon Desa Lengking untuk memikat ketertarikan banyak warga.
Tim KKN 1 Undip yang bertugas di Desa Lengking memberikan sebuah bukti pendukung bahwa jumlah UMKM atau usaha di Desa Lengking ini adalah 43, di antaranya 26 merupakan usaha kuliner. Selain itu, UMKM Center ini direncanakan berada di Lapangan Desa Lengking yang difungsikan kegiatan bagi warga, yakni olahraga, berkumpul, mengadakan acara dan masih banyak kegiatan lainnya, serta didukung dengan suasana yang asri karena terdapat pemandangan gunung, ladang hijau, dan sawah.
Pada program ini didukung untuk UMKM Center oleh Bimo Adjie Setiawan (Mahasiswa Arsitektur) yang bertugas untuk membuat perancangan desain UMKM Center, baik desain masterplan maupun secara arsitektural. Tak hanya itu, Fachri Hidayat (Mahasiswa Teknik Elektro) juga membuat gambar skema instalasi listrik sebagai pelengkap perencanaan UMKM Center.
Program UMKM Center ini menjadikan referensi untuk gambaran untuk desa Lengking dalam mewujudkan kawasan pusat UMKM yang dapat menunjang aktivitas publik bagi warga setempat. Selain itu, UMKM Center diharapkan menjadi tempat yang unik untuk dikunjungi karena potensi wilayah Desa Lengking berada di posisi strategis yakni penghubung antara Kecamatan Bulu, Tawangsari, dan Nguter. Program ini diterima dengan baik untuk keperluan perangkat desa dalam memajukan wilayah desa Lengking dan juga usaha-usaha masyarakat dalam meningkatkan nilai perekonomiannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H