Tegal (23/7) Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro yang ditempatkan di Desa Cerih, Kecamatan Jatinegara, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, menyelenggarakan "Pekan Cerih Ceria" dalam memperingati Hari Anak Nasional pada Hari Sabtu, 22 Juli 2023 dan bertempat di SDN 02 Cerih.
Demi meningkatkan pengembangan diri serta semangat belajar siswa-siswi di SDN 02 Cerih, Mahasiswa Tim II KKN UNDIP menyelenggarakan Pekan Cerih Ceria dengan berbagai perlombaan dan peserta dari berbagai tingkatan kelas.
Pelaksanaan acara dibuka dengan sambutan dari Kepala Sekolah SDN 02 Cerih dan sambutan oleh Rizki Permana Nurhuda sebagai Ketua Pelaksana. Kemudian dilanjut dengan sesi perlombaan, sesi perlombaan outdoor, dan diakhiri dengan sesi penyerahan hadiah pemenang lomba serta foto bersama.
Untuk peserta kelas 1-2 diadakan lomba mewarnai, untuk kelas 3-4 diadakan lomba menggambar, kemudian untuk kelas 5 diadakan lomba memba puisi dan cerpen, dan yang terakhir untuk kelas 6 diadakan lomba ranking satu. Semua diadakan di dalam kelas selama kurang lebih 2 jam, dan setelah itu dilanjutkan dengan perlombaan outdoor semacam lomba 17 Agustusan.
Sesi penyerahan hadiah pemenang lomba diadakan setelah lomba outdoor dilaksanakan. Hadiah diberikan untuk pemenang juara 1 dan juara 2 untuk semua lomba. Sesi foto Bersama diadakan sebagai acara penutup.
Kepala Sekolah dan beberapa guru dari SDN 02 Cerih mengapresiasi pelaksanaan program ini, mereka berterimakasih karena dengan diadakannya program kerja ini maka guru SDN 02 Cerih merasa terbantu di dalam mencari minat dan bakat siswa dan siswi untuk disalurkan di perlombaan.
Penulis : TIM II KKN Undip Desa Cerih, Kecamatan Jatinegara, Kabupaten Tegal.
DPL : Dr. Anang Wahyu Sejati, S.T., M.T.; Anafil Windriya, S.E., M.T.; dr. Anugrah Riansari, M.Kes., Sp. PD
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H